Intuitive Eating: Menjadi Langsing Tanpa Diet
Ledisia.com – Bila dipikir, sebenarnya siapa sih yang mau repot-repot diet jika bukan demi tubuh yang lebih langsing dan sehat, Ledis? Tentu saja, semua orang berharap bisa makan sesuai keinginannya tanpa harus susah-susah menyiksa diri lewat diet yang ketat.
Bagi kamu yang merasa mengalami kelebihan berat, hal semacam ini tentu terdengar bagai utopia. Tapi, utopia itu ternyata masih bisa digapai, kok! Lewat Intuitive Eating, kamu bisa mewujudkan harapanmu agar bisa langsing tanpa diet.
Menjadi Langsing Tanpa Diet Memang Terdengar Seperti Utopia. Dengan Intuitive Eating, Hal Ini Sangat Mungkin Terlaksana!
Sebenarnya apa sih Intuitive Eating itu dan bagaimana pendekatan ini mampu membantu menurunkan berat badanmu? Yuk, cari tahu!
Intuitive Eating mengajakmu belajar lebih peka terhadap sinyal yang dikirimkan tubuhmu tanpa perlu menghindari makanan tertentu.
Intuitive Eating merupakan suatu pendekatan yang mengajarkanmu bagaimana menjalin hubungan yang lebih baik dengan makanan, tubuh, serta pikiranmu. Lewat cara ini, kamu belajar untuk mendengarkan sinyal-sinyal tubuhmu.
Alih-alih mencoba menahan lapar atau menekan nafsu makan seperti pada diet yang lain, Intuitive Eating mengajakmu untuk menikmati makanan yang dibutuhkan tubuhmu dan berhenti ketika kenyang. Inilah bagian terbaik dari pola makan ini: kamu dianjurkan untuk memakan apa yang paling ingin kamu makan, hanya pada saat kamu benar-benar menginginkannya.
Miskonsepsi yang umumnya terjadi adalah bahwa Intuitive Eating memperbolehkan seseorang untuk makan apapun tanpa batas. Kalau seperti ini caranya, jelas ini gak akan membawa perubahan yang lebih baik bagi tubuhmu.
Kamu belajar memilah mana makanan yang baik bagimu tanpa menghindari atau melabeli makanan tertentu dengan sebutan “tidak sehat” — inilah hal yang sebenarnya kamu lakukan saat melakukan Intuitive Eating.
Sebelum menjalani Intuitive Eating, memahami prinsip-prinsipnya adalah hal yang tak kalah penting.
Sebelum kamu benar-benar memulai pola makan yang satu ini, ada baiknya kamu pahami dulu prinsip-prinsipnya berikut ini.
- Lupakan mentalitas diet yang selama ini kamu lakukan. Meski diet bisa membuatmu kehilangan berat badan yang signifikan, umumnya diet tak bisa diterapkan secara berkesinambungan. Lupakan segala aturan yang menyiksa, kamu hanya perlu mendengarkan.
- Hargai perasaan laparmu. Lapar yang kamu rasakan adalah sinyal tubuh yang penting, menandakan bahwa kamu membutuhkan energi. Terus mengabaikannya hanya akan membuatmu jadi lebih gampang makan berlebihan.
- Berdamailah dengan makanan. Berhentilah menganggap makanan A sehat sementara makanan B tidak. Pandang setiap makanan sebagai sumber energi bagi tubuhmu. Bila keinginanmu akan suatu makanan tercukupi, kamu cenderung untuk tidak mengkonsumsinya secara berlebihan.
- Dengarkan ketika kamu merasa kenyang. Rasa kenyang adalah sinyal penting yang wajib kamu dengarkan agar makanmu tidak berlebihan. Ketika makan, coba berhenti sejenak untuk mengevaluasi sinyal kenyang dari tubuhmu.
- Belajarlah mengantisipasi perasaan yang melanda tanpa menggunakan makanan. Ketika perasaan-perasaan seperti cemas, sendirian, marah, atau bosan melanda dirimu, cobalah untuk mengobatinya tanpa lari ke makanan, sebab makanan tidak menyelesaikan persoalan dan hanya membuatmu senang sementara waktu saja.
- Hargai tubuhmu. Kondisi genetis tiap orang berbeda, jadi terima dan nikmati saja dirimu apa adanya. Dengan menghargai dirimu secara realistis, kamu bisa merasa lebih nyaman dengan dirimu.
- Jadilah lebih aktif. Tak perlu berlatih seperti binaragawan atau militer. Cukup bergerak lebih aktif dan rasakan perbedaannya.
- Hargai kesehatanmu. Meski tak dilarang makan apapun, memilih makanan yang lebih sehat adalah salah satu cara untuk menghargai kesehatanmu.
Mulailah melakukan Intuitive Eating lewat dua langkah mudah ini.
Segala hal bisa kamu capai jika diawali dengan pikiran positif, termasuk memiliki tubuh yang lebih langsing lewat Intuitive Eating. Terlebih, kamu bisa memulainya dengan dua langkah mudah berikut ini:
1. Duduk dan nikmatilah makananmu tanpa distraksi.
Perhatikan setiap suapan dari makanan yang masuk ke mulutmu secara sadar—tanpa memalingkan perhatian ke arah TV, buku, smartphone, maupun obrolan-obrolan serius. Nikmati rasa dan aromanya, serta cari tahu bagaimana perasaanmu saat menikmati makanan itu.
2. Makanlah hanya ketika kamu merasa lapar dan berhentilah ketika merasa kenyang.
Berbagai jenis diet yang kamu lakukan sebelumnya mungkin telah membuatmu mengabaikan sinyal-sinyal pada tubuhmu. Tapi, tubuh kita ini cerdas, lho. Belajarlah untuk mempercayai tubuhmu sendiri. Dengan begitu, ia akan memberi tahu kapan kamu perlu makanan dan sebaliknya.
Melakukan dua hal di atas akan membantu menjaga hubungan baikmu dengan makanan dan pada akhirnya, berat badanmu akan menjadi ideal dengan sendirinya. Yang kamu perlukan hanyalah mendengarkan.
Nah, selamat mencoba Intuitive Eating, Ledis!