You're Here: Home » Diet » 5 Kiat Menambahkan Lemak Sehat ke Dietmu

5 Kiat Menambahkan Lemak Sehat ke Dietmu

|    Diet| Shares: 0

Ledisia.com – Kamu pasti sudah paham bila lemak bukanlah hal yang mesti dimusuhi. Faktanya, konsumsi lemak sehat itu penting bagi dietmu, Ledis. Para ahli bahkan menyarankan untuk melakukan diet rendah karbo alih-alih rendah lemak.

Meski demikian penting, kadang kita masih mengalami kesulitan untuk menambahkan lemak sehat ke dalam diet yang kita lakukan, terutama saat menjalani diet rendah karbohidrat. Padahal, lemak sehat mengandung nutrisi yang penting dan mampu membuatmu lebih kenyang.

 

Jangan Sampai Kamu Kekurangan Lemak Sehat Dalam Dietmu. Beberapa Tips Berikut Ini Siap Membantu Tanpa Ragu!

Nah, kali ini kita akan membahas sejumlah kiat untuk menambahkan lemak sehat ke dalam dietmu untuk mencukupi kebutuhan nutrisi harianmu.

 

1. Lemak pada daging dan ikan gak perlu dihindari. Yang semacam ini justru layak kamu nikmati.

Ikan kaya lemak via healthylnb.com

Ikan kaya lemak via healthylnb.com

Lemak pada daging sering jadi momok karena dianggap gak sehat. Ini karena kandungan lemak jenuh yang dituding berbahaya bagi kesehatan. Padahal, umumnya makanan yang mengandung lemak jenuh ini justru bernutrisi, lho.

Di sisi lain, ikan juga mengandung sejumlah lemak sehat seperti Omega-3 dan Omega-6 yang baik bagi kesehatan jantung. Jadi, memperbanyak konsumsi daging dan ikan yang mengandung lemak bisa membantu mencukupi kebutuhan lemak harianmu.

 

2. Ada minyak kelapa atau minyak zaitun di dapur? Jangan ragu untuk menggunakannya lebih banyak saat memasak.

Minyak kelapa lebih sehat via newscult.com

Minyak kelapa sumber lemak sehat via newscult.com

Bagi kamu yang sedang diet, kamu mungkin ragu-ragu buat memasak menggunakan minyak goreng atau margarin untuk memasak. Hal ini sebenarnya gak perlu sih, sebab minyak goreng efektif untuk memasak dalam suhu tinggi. Alternatif lainnya, kamu bisa memanfaatkan minyak kelapa atau minyak zaitun ke dalam masakanmu.

 

3. Apa sewaktu kecil kamu sering disuapi dengan minyak hati ikan cod? Sekarang saatnya untuk melakukannya lagi!

Minyak hai ikan cod via www.vitaminsestore.com

Minyak hai ikan cod via www.vitaminsestore.com

Suplemen minyak hati ikan cod jadi salah satu alternatif yang mudah bila kamu ingin menambahkan lemak ke dalam dietmu. Apalagi, tiap sendoknya juga kaya akan nutrisi penting seperti Omega-3, Vitamin D3, dan Vitamin A. Terlebih, kamu bisa mendapatkannya dengan mudah di supermarket maupun apotik.

 

4. Telur, kacang, dan alpukat adalah sumber lemak sehat yang bermanfaat. Tak perlu malu-malu melahapnya!

Telur, makanan kaya nutrisi via huffingtonpost.com

Telur, makanan kaya nutrisi via huffingtonpost.com

Udah bukan rahasia lagi kalau telur merupakan salah satu makanan paling sehat di muka bumi. Tak cuma mengenyangkan, ia juga kaya nutrisi dan mengandung sejumlah asam amino esensial. Selain itu, telur juga mengandung lemak jenuh dan kolesterol yang baik bagimu.

Sementara, mengkonsumsi kacang juga dapat membantu memenuhi kebutuhan lemakmu. Di samping itu, ia juga kaya akan magnesium dan Vitamin E. Cukup konsumsi segenggam kacang beberapa kali seminggu.

Selain telur dan kacang, alpukat juga siap mencukupi kebutuhan lemakmu dengan cara yang mudah, lezat, dan sehat. Terlebih, kamu bisa menikmatinya dengan berbagai cara, seperti oat atau yogurt.

 

5. Butuh cemilan yang juga kaya lemak sehat? Pilih aja dark chocolate yang lezat dan kaya antioksidan.

Dark chocolate via huffingtonpost.com

Dark chocolate via huffingtonpost.com

Dark chocolate alias cokelat hitam adalah pilihan tepat kalau kamu membutuhkan cemilan yang enak dan sehat. Pilih yang tinggi kandungan kakaonya, antara 70-90 persen untuk mendapatkan sumber lemak sehat dan antioksidan terbaik.

 

Nah, itulah sejumlah tips yang bisa kamu lakukan untuk menambahkan lemak sehat ke dalam dietmu. Tentu saja, kamu gak perlu melakukan semuanya sekaligus, Ledis. Lakukan seperlunya agar kebutuhan lemakmu tercukupi.

Tips: Turun 3-5Kg Dalam Sebulan Tanpa Olahraga Secara Alami. Seluruh tips yang akan Anda terima merupakan rekomendasi pakar kesehatan, dr. Boyke Dian Nugraha..
Apakah anda siap membaca informasi ini?