Manfaat Minum Air Putih Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat!
“Sudah berapa gelas air putih yang kamu minum hari ini?”
Ledisia.com – Banyak orang sering abai terhadap anjuran untuk minum minimal 8 gelas air putih tiap harinya. Padahal, ada segudang hal baik yang diterima jika kita melakoni hal tersebut. Tak hanya kesehatan tubuh saja yang akan terjaga, kulit pun juga akan mendapatkan nutrisi yang dibutuhkannya. Jika kulit sehat tentu saja tak akan ada jerawat yang bertandang ‘kan?
Bekas Jerawat Masih Aja Membandel di Muka? Mending Banyak-banyak Minum Air Putih deh Mulai dari Sekarang!
Ya, minum air putih ternyata sangat penting untuk kesehatan kulit. Tak hanya jerawat saja yang akan mereda, bekas jerawat yang sudah lama muncul di wajah juga akan sirna. Ingin tahu mengapa bisa demikian? Di artikel berikut ini akan Ledisia jabarkan semuanya!
1. Penyebab jerawat adalah karena terlalu banyak pikiran, dengan minum air putih mood baik dapat segera dikembalikan.

minum air putih dapat mengembalikan mood baik via virginpure.com
Salah satu pemicu jerawat adalah stress. Tertekan dengan banyaknya masalah yang sedang dialami bisa membuat tonjolan merah ini muncul. Yang belum kamu tahu adalah minum air putih yang cukup bisa membantu meredakan stress yang dialami, lho. Kok bisa? Ya, karena dengan minum air cukup, kamu tak akan lagi merasa letih, lesu, maupun tak bertenaga. Karena sebenarnya kondisi inilah yang bisa memicu mood jelek dan membuatmu gampang merasa tertekan.
Minum air putih dengan porsi yang cukup akan membuatmu kembali segar, bertenaga, dan siap menjalani aktivitas. Dengan begini kamu tak akan lagi mudah capek atau stress yang berkelanjutan. Wajahmu pun tak akan lagi disambangi jerawat dan bekasnya. Mudah banget ‘kan caranya? Sebelum mengoleskan obat untuk menghilangkan bekas jerawat, sebaiknya minum cukup air putih juga supaya bisa meminimalisir penyebabnya.
2. Air putih membantu mengeluarkan toksin serta kotoran, apapun masalah kulitnya pasti bisa segera terselesaikan.

air putih mengeluarkan toksin dan kotoran via makeupandbeauty.com
Di dalam air putih bisa ditemukan beberapa mineral yang berguna untuk menutrisi kulit. Gak heran jika rajin minum air putih 8 gelas per hari, maka kulit juga akan makin halus dan lembut. Hal ini tentu berguna untuk menyembuhkan serta melembutkan jaringan kulit yang rusak, entah itu karena flek hitam, parut, hingga bopeng karena bekas jerawat.
Selain itu, minum air putih akan membantu proses keluarnya racun dari dalam tubuh serta pori-pori kulit. Hal ini tentu akan sangat berguna untuk mengeluarkan toksin serta kotoran yang selama ini menyumbat dan menjadi penyebab utama jerawat. Memang hanya dengan mengonsumsi air putih, masalah kulit bisa segera lenyap!
3. Keseimbangan cairan di dalam tubuh gak bisa disepelekan, karena dehidrasi bisa menimbulkan jerawat yang gak ringan!

dehidrasi bisa menimbulkan jerawat yang tak ringan via www.mtlblog.com
Minum air putih minimal 8 gelas per hari juga akan membuatmu terhindari dari dehidrasi. Ketika tubuh kekurangan cairan, maka kulit pun akan kering, kasar, dan bersisik. Hal inilah yang menyebabkan pori-pori tersumbat tumpukan sel kulit mati. Peradangan yang terjadi setelahnya yang kemudian menyebabkan timbulnya jerawat di permukaan.
Memang, untuk mengatasi kulit yang kering bisa menggunakan pelembab. Namun, terkadang ada baiknya jika menggunakan cara yang paling mudah dan alami terlebih dahulu. Mengonsumsi air putih 8 gelas per hari bisa dilakoni, karena hal ini akan membantu kelembapan kulit senantiasa terjaga.
4. Cara mencegah penuaan dini mudah saja. Gak hanya mengonsumsi buah dan sayur, kamu juga harus rajin minum air putih tiap harinya.

air putih mencegah penuaan dini via golivinghealthy.net
Kita memang dianjurkan untuk mengonsumsi banyak buah dan sayur. Vitamin, mineral, serta zat-zat lain yang dibutuhkan oleh tubuh dengan mudah ditemukan di sana. Hal inilah yang membuat kulit tetap memiliki nutrisi yang dibutuhkan. Selain buah dan sayur, dengan minum air putih kamu juga bisa memenuhi nutrisi yang dibutuhkan oleh kulit.
Ya, air putih memang bisa mencegah penuaan dini. Dengan minum air putih sesuai anjuran, kulit juga akan tetap lembab dan tak gampang kering. Selain itu, toksin yang ada di dalam tubuh bisa keluar dengan sempurna dan membuat pori-pori mengecil sehingga kulit tetap kencang.
5. Air putih jelas akan membantu regenerasi kulit. Hal inilah yang penting untuk menghilangkan bekas jerawat.

air putih akan membantu proses regenerasi via www.thechobble.com
Agar proses regenerasi kulit bisa sempurna, tubuh harus terhidrasi dengan baik. Salah satu cara yang harus dilakukan adalah memenuhi asupan air mineral dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Sehingga wajib hukumnya untuk minum air putih 8 gelas per hari.
Proses regenerasi kulit akan sangat membantu untuk menghilangkan bekas jerawat. Flek menghitam dan bekas jerawat kering lama-kelamaan akan mengikis dan hilang. Sedangkan, bekas jerawat yang berupa parut, bopeng, dan berlubang juga akan tertutup kulit baru yang sudah teregenerasi.
Jadi, mudah ‘kan untuk menghilangkan bekas jerawat? Kuncinya, kamu wajib mengonsumsi air mineral 8 gelas per hari!