5 Kiat Mudah Menghilangkan Bulu Kaki dan Tangan Secara Alami
Ledisia.com – Bulu atau rambut halus yang tumbuh pada tangan dan kaki adalah hal yang wajar, Ledis. Namun, ini bisa terlihat nggak wajar ketika bulu-bulu tersebut tumbuh terlalu lebat dan panjang. Bagi perempuan, hal ini pastinya sangat mengganggu dan bikin kamu jadi nggak pede setengah mati.
Tumbuhnya bulu kaki dan tangan yang terlalu lebat dan panjang ini bisa disebabkan oleh hormon tubuh atau juga karena genetik. Untuk menghilangkan bulu tersebut memang gampang, tapi membuatnya nggak tumbuh lagi dengan cara yang aman, nyaman dan alami belum banyak orang yang tahu.
Agar Dapat Mengusir Bulu Kaki dan Tanganmu Tanpa Harus Menyakiti Diri Sendiri, Lakukan Kiat-Kiat Alami Berikut Ini!
Nah, kali ini Ledisia akan membahas tentang bahan-bahan alami dan cara penggunaannya untuk menghilangkan bulu rambut lebat yang terdapat pada kaki dan tanganmu. Seperti apakah itu? Simak yuk!
1. Campuran gula, air, madu, dan lemon adalah waxing alami. Tentunya, dijamin lebih ramah dan nyaman untuk kulit tangan dan kaki!
Campuran antara air, gula, madu, dan perasan air lemon ini salah satu ramuan yang sangat direkomendasikan. Selain menghilangkan bulu rambut, ramuan ini juga sekaligus dapat melembabkan kulit sehingga tidak akan membuat kulitmu terluka atau iritasi.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdt air perasan lemon
- 1 sdt madu murni
- Air
- 2 sdt tepung kanji dari jagung
- Waxing strip
- Spatula
Cara melakukannya, campur dan aduklah gula pasir, lemon, madu, dan tepung kanji hingga merata pada mangkuk. Panaskan campuran ketiga bahan ini selama beberapa menit agar adonannya jadi lebih lembut dan tidak menggumpal, kemudian diamkan hingga dingin.
Sebelum memulai ritualnya, bersihkan terlebih dulu tangan dan kakimu. Setelah bersih, oleskan bahan tersebut menggunakan spatula secara merata. Diamkan hingga kering, lalu tempelkan waxing strip dan tarilklah berlawanan dengan arah tumbuhnya rambut.
2. Seperti rasanya, gula dan sirup atau sirup jagung pun mampu membuat kulitmu nampak manis tanpa penampakan bulu yang bikin meringis.
Siapa sangka jika tenyata sirup minuman atau sirup jagung bisa jadi obat ampuh penghilang bulu kaki dan tangan. Magnesium yang terdapat pada sirup ternyata dapat membantu menyeimbangkan kadar hormon pada tubuh. Selain itu sirup juga tidak akan membuatmu merasa sakit ketika kamu menghilangkan bulu rambut tersebut.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 1 cup gula pasir
- Sirup atau sirup jagung
- ½ buah air perasan lemon
- Waxing strip
Panaskan 1 cup gula pasir pada microwave hingga mencair. Setelahnya, tuangkan 2-3 sdt sirup jagung, lalu panaskan kembali dengan microwave selama 3 menit. Setelah gula benar-benar meleleh dan tercampur rata dengan sirup jagung, tambahkan perasan air lemon lalu diamkan hingga sedikit hangat.
Oleskan pada lengan tangan dan kakimu secara merata. Kemudian tempelkan waxing strip dan angkatlah berlawanan dengan arah tumbuhnya rambut. Mungkin ini sedikit menyakitkan, tapi ini nggak akan semenyakitkan jika kamu menggunakan wax pada umumnya.
3. Campuran tawas dan air mawar adalah salah satu ramuan tradisional penghilang bulu rambut warisan dari India dan Pakistan.
Ini adalah salah satu ramuan tradisional yang biasa digunakan oleh perempuan-perempuan India dan Pakistan untuk menghilangkan bulu rambut di tangan dan kaki. Bahan yang digunakan sangatlah mudah didapatkan dan juga sudah biasa dipakai untuk melakukan perawatan kulit.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- Bubuk tawas
- 3 sdm air mawar
- 2 tetes minyak zaitun
- Cotton ball
Campurkan bubuk tawas dengan air mawar hingga merata. Lalu gunakan kapas untuk mengoleskan campuran tersebut ke tangan dan kakimu. Diamkan hingga mengering, kemudian lakukan kembali cara tersebut hingga satu jam lamanya.
Satu jam kemudian, basuhlah hingga bersih menggunakan air. Setelahnya, jangan lupa untuk mengoleskan minyak zaitun agar kulit tetap lembab. Lakukan perawatan ini secara teratur, yakni antara 3–4 kali seminggu agar kamu bisa mendapatkan hasil yang maksimal.
4. Scrub pisang dan oatmeal, perontok bulu rambut yang sekaligus dapat membersihkan dan menghaluskan kulitmu.
Selain berguna untuk scrub badan, campuran pisang dan oatmeal juga berkhasiat untuk merontokkan bulu-bulu yang tak kamu inginkan di sekitar tangan dan kakimu. Saat kamu melakukan eksfoliasi menggunakan oatmeal, bulu-bulu rambut akan ikut terangkat, sedangkan pisangnya dapat memberikan efek lembut dan melembabkan kulit.
Caranya sangatlah simpel. Pertama-pertama hancurkan terlebih dahulu buah pisang hingga halus seperti pasta. Kemudian tambahkan 2 sendok makan oatmeal, dan aduklah sampai merata.
Oleskan campuran pisang dan oatmeal tersebut pada tangan dan kakimu, dan gosok secara perlahan-lahan dengan gerakan memutar. Setelah itu diamkan selama 15 – 20 menit, dan bilas hingga bersih dengan air. Lakukan rutin perawatan ini setidaknya dua kali seminggu.
5. Pepaya yang dicampur dengan bubuk kunyit memiliki khasiat untuk menghilangkan serta menghentikan pertumbuhan bulu pada tangan dan kaki.
Pepaya juga diketahui memiliki manfaat dapat menghilangkan bulu-bulu rambut yang terdapat pada tangan dan kaki. Hal ini dikarenankan papaya mengandung enzim papain, dimana enzim ini dapat membantu membatasi pertumbuhan rambut pada kulit.
Kupaslah terlebih dahulu papaya mentah, lalu potong kecil-kecil dan hancurkan sampai berbentuk seperti pasta. Ambillah 2 sdm pasta papaya tersebut, lalu tambahkan ½ sdt bubuk kunyit dan campur hingga merata.
Oleskan campuran tersebut pada tangan dan kaki yang terdapat bulu rambut sambil dipijat perlahan-lahan sesama 20 menit. Kemudian bilaslah menggunakan air bersih. Rutinlah melakukan cara ini setidaknya dua kali seminggu agar bulu rambut dapat hilang secara sempurna.
Nah, itulah tadi beberapa cara alami menghilangkan bulu rambut di tangan dan kaki yang bisa kamu coba sendiri. Selain bahannya mudah di dapat, cara ini sangatlah alami dan tidak menyakitimu, Ledis. Selamat mencoba!